Jasa Desain Kemasan Produk

Layanan jasa desain grafis kami siap mengerjakan kemasan produk dengan desain yang memikat dan memudahkan branding produk usaha anda.

Kenapa Anda Memerlukan Jasa Desain Kemasan?

Desain kemasan yang menarik dan estetis secara visual dapat langsung menarik perhatian konsumen di rak toko atau dalam iklan online. Ini memberi peluang produk Anda untuk bersaing dengan produk lain dan memikat pelanggan potensial.

Kemasan adalah salah satu alat utama untuk mengkomunikasikan identitas merek dan nilai produk. Warna, logo, tipografi, dan gambar dapat membantu menggambarkan karakter merek Anda dan memberikan pesan kepada konsumen tentang kualitas dan manfaat produk.

Kemasan yang unik dan mencolok dapat membantu produk Anda membedakan diri dari pesaing. Saat konsumen melihat banyak produk serupa, kemasan yang berbeda bisa membuat produk Anda lebih mudah diingat dan dikenali. 

jasa desain kemasan
0
Happy Customers
0
Orders
0
Repeat Orders

Pentingnya Kemasan Produk

Masih ada banyak sekali pengusaha yang belum memperhatikan pentingnya kemasan produk yang didesain dengan baik. Padahal kemasan produk adalah salah satu faktor penentu awal untuk menarik minat konsumen.
Konsumen cenderung beranggapan bahwa produk dengan kemasan yang baik adalah produk yang direncanakan dengan serius dan tentu membutuhkan investasi yang besar; sehingga pengusaha tidak akan main-main denaan kualitas produknya… Dan begitu juga sebaliknya; jika kemasan dibuat asal jadi, maka kualitas dari produk pun akan diragukan konsumen.
Jasa desain grafis kami siap membantu anda dalam membuat kemasan produk yang bisa menarik minat konsumen. Zannoism mempunyai tenaga desainer yang sudah sangat berpengalaman dalam pembuatan banyak kemasan produk yang sukses dalam pemasaran. Jadi percayakan desain kemasan produk anda pada Zannoism.

Alasan Memilih Jasa Desain Kemasan Produk Kami

profesional

Profesional

Jasa desain kemasan kami akan bekerja sesuai dengan kesepakatan yang sudah dibuat. Jadi anda akan menerima desain sesuai apa yang sudah ada terima sebelumnya dan dalam batasan waktu pengerjaan yang disepakati. Jasa desain produk kami akan memberikan desain produk yang akan memenuhi atau bisa melebihi ekspektasi anda.

berpengalaman dan kreatif

Berpengalaman

Jasa desain kemasan produk kami sudah sangat berpengalaman dalam pembuatan kemasan produk. Ada banyak sekali kemasan produk yang sudah kami kerjakan; sehingga ada banyak hal yang bisa kami rekomendasikan untuk anda. Desainer yang berpengalaman akan membantu anda mendapatkan hasil yang terbaik.

harga murah

Harga Bersaing

Layanan jasa desain kemasan produk kami ini ditawarkan dengan harga yang sangat bersaing karena jasa desain kemasan produk kami ini memang bertujuan membantu banyak pengusaha UMKM di tanah air. Anda bisa membandingkan harga jasa desain kemasan produk kami dengan penyedia layanan jasa yang sejenis.

Mudah diingat

Kreatif

Jasa desain kemasan kami akan memberikan kemasan yang kreatif. Kemasan yang kreatif tentunya akan menarik minat orang-orang yang melihatnya untuk mempelajari produk anda lebih lanjut. Desainer-desainer grafis kami sangat memahami pentingnya kreatifitas di dalam kemasan produk yang akan kami kerjakan.

Desain Unik

Unik

Sudah pasti kemasan produk yang akan anda terima itu 100% unik bahkan tidak akan serupa atau mirip dengan produk manapun. Keunikan desain kemasan produk ini sangat penting sebagai pembeda dengan produk lain agar konsumen bisa dengan segera mengenali produk anda di antara produk-produk yang sejenis.

file master

File Master

Kami akan memberikan semua desain produk anda dalam bentuk file master yang bisa anda edit dengan bebas. File-file master ini bisa anda edit dengan software editing populer saat ini seperti Phostoshop, Adobe Illustrator, Corel Draw, dll. Ini juga akan memudahkan anda untuk mencetak desain ini dalam berbagai ukuran yang berbeda.

Hubungi Kami

Jika anda membutuhkan jasa desain kemasan produk, silahkan menghubungi Zannoism melalui pesan whatsapp di bawah ini:

Frequently Asked Questions

Banyak faktor yang dapat mempengaruhi harga desain kemasan produk, dan harga ini bisa bervariasi tergantung pada berbagai elemen dan kompleksitas proyek. Berikut adalah beberapa faktor yang dapat memengaruhi harga desain kemasan produk:

  1. Ukuran dan Bentuk Kemasan: Desain kemasan untuk produk yang berbeda dalam ukuran dan bentuk akan memiliki biaya yang berbeda. Kemasan yang lebih besar atau memiliki bentuk yang kompleks mungkin memerlukan lebih banyak waktu dan upaya dalam perancangan.

  2. Jumlah SKU: Jika produk Anda memiliki berbagai variasi atau SKU dengan desain kemasan yang berbeda, biaya desain akan meningkat sesuai dengan jumlah tersebut.

  3. Tingkat Keunikannya: Kemasan yang memiliki elemen desain yang sangat unik atau spesifik, seperti efek khusus, cetakan khusus, atau bahan baku yang mahal, akan lebih mahal dalam perancangannya.

  4. Kompleksitas Desain Grafis: Jika desain grafis pada kemasan memerlukan ilustrasi yang rumit, foto-foto yang rumit, atau efek khusus seperti embossing atau foil stamping, biaya desain akan meningkat.

  5. Desain Tambahan: Jika Anda memerlukan desain tambahan seperti logo merek atau elemen grafis khusus yang belum ada, ini bisa menambah biaya desain.

  6. Waktu yang Dibutuhkan: Waktu yang dibutuhkan untuk merancang kemasan juga mempengaruhi biaya. Proyek yang harus diselesaikan dalam waktu yang sangat singkat mungkin memerlukan pekerjaan lembur atau sumber daya tambahan.

  7. Spesifikasi Cetak: Spesifikasi pencetakan seperti jenis kertas, tinta, dan proses pencetakan yang digunakan akan memengaruhi biaya. Pencetakan dengan kualitas tinggi atau metode khusus bisa lebih mahal.

  8. Konsultasi Ahli: Jika Anda bekerja dengan seorang desainer profesional atau agensi desain, biaya mereka akan menjadi faktor yang signifikan dalam perhitungan biaya total.

  9. Lisensi Gambar atau Font: Jika Anda perlu menggunakan gambar atau font yang dilindungi hak cipta, Anda mungkin perlu membayar biaya lisensi untuk menggunakan mereka secara sah dalam desain kemasan Anda.

  10. Perubahan dan Revisi: Jika ada perubahan signifikan atau revisi yang diperlukan pada desain kemasan selama proses, ini dapat menambah biaya.

Pada dasarnya ini sama saja dengan produk-produk desain grafis lainnya di mana waktu pengerjaan akan sangat dipengaruhi dengan tingkat kompleksitas desain kemasan dan juga jumlah revisi yang akan anda lakukan. Jadi prediksi waktu pengerjaan baru akan dilakukan dalam sesi konsultasi desain. Tentunya desain yang rumit akan memerlukan waktu pengerjaan yang lebih lama dibandingkan desain yang minimalis.

  • Pertimbangan utama adalah tujuan produk. Apakah produk ini akan digunakan sehari-hari, apakah itu produk mewah, atau apakah itu produk musiman? Desain harus mencerminkan tujuan produk ini.

  • Anda harus memahami siapa target pasar produk Anda. Apakah produk ini ditujukan untuk anak-anak, remaja, orang dewasa, atau lansia? Desain kemasan harus sesuai dengan preferensi dan kebutuhan target pasar.

  • Kemasan produk harus mencerminkan merek Anda dengan jelas. Ini melibatkan penggunaan logo, warna merek, dan elemen-elemen merek lainnya yang konsisten dengan identitas merek Anda.